Bahan-Bahan
- 2 Ekor Ikan Mas yang telah dibersihkan dan berukuran besar
- 1 Lembar Daun Pisang untuk bungkus secukupnya, dipanggang sebentar di api untuk melemaskan, atau dijemur
- 5 siung Bawang Putih
- 10 siung Bawang Merah
- 2 potong kuyit ukuran sedang
- 5 batang serai ambil bagian dalamnya, cincang halus, semua bahan ini dapat ditumbuk atau diparut
Bumbu Iris :
- 1 ikat Bawang Daun, iris memanjang.
- 1 ikat daun kemangi, bersihkan, buang batang yang keras.
- 2 buah tomat ukuran sedang, potong-potong.
- 4 lembar daun salam
- 2 potong Jahe ukuran sedang, iris memanjang.
- 2 potong Lengkuas ukuran sedang, iris memanjang.
- Tambahkan cabe rawit utuh atau irisan cabai merah bila suka.
Cara membuatnya :
- Lumuri ikan mas dengan garam, biarkan meresap.
- Bila ingin mengurangi bau anyir tambahkan perasan jeruk nipis.
- Bawang daun dan kemangi, diberi minyak goreng, tambahkan garam dan bumbu masak, remas-remas sampai lemas.
- Bumbu lainnya dilumurkan pada ikan masukkan pula sebagian bumbu halus kedalam tubuh ikan,
- tambahkan bumbu iris dan bawang dan kemangi yang telah lemas tersebut.
- Bungkus Ikan Mas dengan daun pisang, lalu dikukus.
- Perlu diingat untuk mendapatkan pepes ikan mas tulang lunak ini lama memasaknya sekitar ±8 jam.
- Setelah selesai, tiriskan.
- Agar harum dan wangi daun pisangnya menjadi unik, pangganglah pepes ikan ini sampai daun pisangnya agak-agak hangus dan berbau harum.
No comments:
Post a Comment