Friday, 28 October 2011

Resep Kripik Singkong Rasa Gadung




Bahan:
Singkong

Cara Membuat:

  1. Ketela atau singkong atau ubi kayu yang sudah diambil, dibersihkan terlebih dahulu, dan dikupas kulitnya.
  2. Setelah itu, ketela ini dirajang dengan mesin perajang, sehingga berbentuk bulat, tipis .
  3. Setelah perajangan, ketela tersebut direbus selama beberapa jam ( 1-2 jam )
  4. Kemudian dilakukan perendaman dengan air.
  5. Pada proses perendaman ini dilakukan pencampuran bumbu – bumbu sesuai dengan rasa yang diinginkan, bumbu tersebut seperti : garam, bawang, dll.
  6. Setelah itu, ketela kembali dikukus atau di uapkan dengan waktu secukupnya. Hingga terlihat warna agak kekuning – kuningan.
  7. Setelah proses penguapan selesai, baru dilakukan penggorengan.
  8. Rasa ketela akan hilang selama proses perendaman dan perebusan secara berulang – ulang tersebut. Dengan demikian rasa gadung yang hampir tidak memiliki rasa, dapat dimunculkan pada ketela ini. Resep ini dapat Anda jadikan sebagai peluang bisnis yang menjanjikan bagi Anda.

No comments:

Post a Comment

Labels